Kamis, 21 November 2019

Babinsa Hargorejo Laksanakan Pembinaan Anggota Linmas


Kulon Progo. Sertu Sugito, Babinsa Hargorejo, Koramil 03/Kokap, Kodim 0731/Kulon Progo, melaksanakan pembinaan terhadap anggota Linmas, yang berlangsung di Aula Balai Desa Hargorejo, Kecamatan Kokap.

Puluhan anggota Linmas didampingi Kades Hargorejo, menerima pembinaan/ penyuluhan berkaitan dengan tugas-tugas Linmas dalam penanggulangan bencana alam, dengan narasumber Bapak Hepy dari BPBD Kabupaten Kulon Progo.

Pada kesempatan tersebut Babinsa Hargorejo memberikan materi tentang pengorganisasian dan tugas pokok Linmas serta perannya dalam bela negara.  Selain itu Babinsa Hargorejo juga berpesan agar dalam menghadapi era globalisasi dan kemajuan ITE, anggota Linmas bijak dan berhati-hati dalam menggunakan media sosial.  (Pendim 0731/KP).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

The Jewel Of Java

Sekecil Apapun Tenaga Yang Disumbangkan Sangat Berarti Untuk Pembangunan

Kulon Progo.  Pra Operasi TNI Membangun Desa (TMMD) Reguler Tahun 2020 wilayah Kodim 0731/Kulon Progo, di Pedukuhan Prangkokan, Kalura...