Kamis, 12 Desember 2019

Babinsa Kalirejo Laksanakan Pembinaan Anggota Linmas


Kulon Progo. Serda Sutrisno, Babinsa Kalirejo, Koramil 03/Kokap, Kodim 0731/Kulon Progo, melaksanakan pembinaan terhadap anggota Linmas Desa Kalirejo, yang berlangsung di Aula Balai Desa Kalirejo, Kecamatan Kokap.

Pembinaan dilaksanakan bersama dengan Satpol PP Kulon Progo, Kasi Trantib Kecamatan Kokap dan Bhabinkamtibmas Desa Kalirejo, diikuti oleh seluruh anggota Linmas Desa Kalirejo, yang disampingi oleh Kades dan Tagana Desa Kalirejo.

Babinsa Kalirejo memberikan materi tentang peran Linmas dalam bela Negara, Kasi Linmas Satpol PP Kulon Progo memberikan materi tentnag tugas pokok dan fungsi Linmas dalam membantu TNI/Polri dalam memelihara keamanan dan ketertiban di lingkungan masyarakat, Bhabinkamtibmas Desa Kalirejo memberikan materi tentang Lalu Lintas dan Kamtibmas.

Selain menerima materi tersebut anggota Linmas Desa Kalirejo juga diberikan pelatihan dasar PBB, untuk menjaga kebugaran fisik, meningkatkan kedisiplinan dan kesiapsiagaan dalam melaksanakan tugas membantu aparat kewilayahan, dalam menjaga keamanan dan ketertiban di masyarakat. (Pendim 0731/KP).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

The Jewel Of Java

Sekecil Apapun Tenaga Yang Disumbangkan Sangat Berarti Untuk Pembangunan

Kulon Progo.  Pra Operasi TNI Membangun Desa (TMMD) Reguler Tahun 2020 wilayah Kodim 0731/Kulon Progo, di Pedukuhan Prangkokan, Kalura...