Rabu, 10 Juli 2019

Babinsa Demen Koramil Temon Laksanakan Kerja Bhakti Bersama Warga


Kulon Progo.   Sertu Suparjo, Babinsa Demen, Koramil Temon, Kodim Kulon Progo, pada hari Minggu, 07 Juli 2019, melaksanakan kerja bhakti perataan tanah bersama dengan warga Dusun Demen I, Desa Demen, Kecamatan Temon.

Tanah yang diratakan tersebut dipersiapkan untuk pelaksanaan perlombaan, dalam rangka memeriahkan Peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI  ke-74 Tahun 2019.  Berbagai perlombaan bagi anak-anak dan remaja warga Dusun Demen I, Desa Demen, akan dilaksanakan ditempat tersebut, baik lomba perorangan maupun kelompok.

Dengan diratakannya tanah tersebut, diharapkan pada saat digunakan untuk lomba, kondisi tanah sudah benar-benar padat dan rata, sehingga tidak membahayakan keselamatan peserta lomba.  (Pendim 0731/KP).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

The Jewel Of Java

Sekecil Apapun Tenaga Yang Disumbangkan Sangat Berarti Untuk Pembangunan

Kulon Progo.  Pra Operasi TNI Membangun Desa (TMMD) Reguler Tahun 2020 wilayah Kodim 0731/Kulon Progo, di Pedukuhan Prangkokan, Kalura...